Olahan Daging Jadi Masakan Enak, Sehat dan Sederhana: Bagi sahabat yang tidak mau rumit





Selain konsumsi ikan, kita juga perlu mengkonsumsi daging untuk memenuhi fungsi metabolisme tubuh sebagai salah satu sumber energi. Memang saat ini banyak orang mulai merubah pola makan ke arah pola vegetarian sehingga konsumsi daging mulai di kurangi. Sebagian orang menganggap mengkonsumsi daging secara terus menerus bisa menimbulkan gangguan kesehatan.
Asam Sedap
Pada hal, daging mengandung protein dalam jumlah besar. Daging yang dikonsumsi secara teratur akan memberikan berbagai manfaat seperti memperbaiki jaringan yang rusak di dalam tubuh. Membangun kembali jaringan dan mampu memproduksi anti bodi sehingga memperkuat sistim kekebalan tubuh (sistim imun tubuh). 


Konsumsi daging perlu dilakukan sejauh mengkonsumsinya dengan pola yang tidak berlebihan. Banyak orang mengkonsumsi daging tanpa gangguan kesehatan yang berarti. Hal ini karena di ikuti dengan pola hidup sehat, rajin berolah raga sehingga zat-zat yang berbahaya dalam tubuh keluar melalui keringat. 

Bicara tentang konsumsi daging, tidak lepas dari perlakuan terhadap makanan yang satu ini. Bagaimana cara mengolah daging sehingga enak dan menyehatkan?. Juga bagaimana membuat olahan daging yang sederhana tetapi tetap enak tanpa rumit?. Biasanya menjelang perayaan hari-hari besar seperti tahun baru, hari raya idul fitri atau idul adha, banyak olahan daging yang dibuat untuk keluarga.
Baca juga: Berwisata Sambil Menikmati Cotto Makassar Yang Sungguh Enak
Bagi sahabat yang suka mengolah masakan daging tanpa repot-repot maka perlu mengikuti tips ini.

Masakan Kuah Asam Pedas
Bagi sahabat yang gemar masakan daging berkuah dengan rasa asam pedas, sahabat sediakan saja beberapa bahannya seperti:
Asam Pedas

  • 1 ruas Lengkuas
  • 1 Batang Serai
  • 1/4  Daging iga Sapi
  • 3 Lembar Daun Jeruk
  • 3 Lembar Daun Salam
  • 5 Buah Bawang Putih
  • 5 Buah Bawang Merah
  • Lada Sesuai Kebutuhan
  • 2 Batang Daun Bawang
  • 1 Buah Tomat
  • 1 Buah Jeruk Nipis
  • 10 Buah Buncis
  • Bawang Goreng sesuai kebutuhan
  • 5 Buah Wortel

Cara Mengolahnya:
  • Iga Sapi direbus sampai empuk
  • Tambahkan air lagi jika airnya kurang, rebus lagi sampai mendidih
  • Masukan wortel, masak sampai empuk
  • Ulek halus Lada Putih, Bawang Putih dan Bawang Merah lalu tumis sampai harum Pakai minyak sedikit saja
  • Masukan Lengkuas, Daun Salam, Daun Jeruk, Serai, tumis sampai aromanya harum
  • Masukan tumisan tadi kedalam masakan daging
  • Masukan Buncis
  • Tomat dan Daun Bawang di iris lalu masukan
  • Masukan perasan Jeruk Nipis yang dipotong 4 bagian
  • Test dulu rasanya, jika sudah enak silahkan di matikan kompor
  • Sajikan
 Gore-Gore Enak Khas Bugis
Bagi sahabat yang menyukai daging Sapi atau daging Kambing yang digoreng dengan bumbu enak, coba deh! masakan khas Bugis yang terkenal dengan sebutan Gore-Gore. Makanya sahabat cukup sediakan bahannya dan ikuti langkah-langkahnya:
Gore-Gore

Bahan-Bahannya:
  • Daging Sapi sebanyak 500 Gram
  • Larutan Asam Jawa sebanyak 50 ml
  • Gula Merah sebanyak 2 sendok makan
  • Kapulaga sebanyak 1 buah
  • Cengkeh sebanyak 2 buah
  • Daun Salam sebanyak 2 lembar
  • Kayu Manis sebanyak 1/2 batang
  • Bunga Lawang sebanyak 1 buah
  • Air sebanyak 1 liter
  • Minyak Goreng sebanyak 8 sendok makan
  • Penyedap rasa sesuai kebutuhan
  • Garam sesuai kebutuhan
Bumbu dihaluskan:
  • Cabe Merah dihaluskan sebanyak 8 buah
  • Bawang Merah dihaluskan sebanyak 10 siung
  • Bawang Putih dihaluskan sebanyak 5 siung
  • Jahe dihaluskan sebanyak 3 cm
Pelengkap:
  • Potong-potong Ubi dengan bentuk korek api lalu goreng
  • Kacang digoreng
Cara Mengolahnya:
  • Daging direbus dalam larutan Asam Jawa dan Gula Merah
  • Masukan rempah dan direbus hingga rempah meresap kedalam daging
  • Rebuslah sampai beberapa saat (Butuh waktu)
  • Setelah matang, airnya dibuang
  • Tumis bumbu halus tadi, sampai harum dan matang
  • Masukan rebusan daging, aduk-aduk hingga bumbunya meresap merata
  • Setelah dirasakan matang, masukan ubi goreng dan kacang goreng aduk merata
  • Sajikan.
Sekian dulu ya! semoga sahabat bisa membuatnya di rumah bersama keluarga tercinta. Semoga tulisan ini memberikan manfaat bagi sahabat sekalian. Sahabat juga bisa membaca berbagai jenis masakan khas di Cookpad. Jika ingin berbagi infromasi atau sekedar komentar, silahkan kirimkan di kolom komentar.

Comments